Oke, untuk bulan mei ini aku berencana buat mengikuti tema bulan ini: grow. Aku gak ingin cuma sekedar bikin game yang mengikuti tema, aku ingin ada unsur RPG dalam game yang aku buat, karena aku memang suka RPG dan aku ingin tantangan one game a month ini jadi ajang latihanku membuat sistem-sistem kecil dalam sebuah RPG sebelum akhirnya membuat RPG lengkap.
Karena itu aku memutuskan untuk membuat game tentang... (wait for it...) experience points. Mungkin bisa disebut sistem EXP atau sistem perkembangan karakter. Jadi dalam game nanti pemain cuma akan menentukan stats apa yang naik sesuai dengan poin-poin yang didapat sewaktu pemain naik level. Battle akan berjalan otomatis, setiap karakter naik level maka HP karakter akan langsung penuh. Tidak ada sistem item di sini, karena kelihatannya akan susah mengimplementasi sistem item management. Tentu saja sistem experience-nya nanti tidak akan sesederhana RPG di android, yang cuma ngeklik tanda panah buat meningkatkan stats, tapi akan lebih kompleks. Seberapa kompleks? Tunggu aja rinciannya di blog post berikutnya nanti.
(hm... apa mungkin sekalian aja aku bikin skill tree ya?)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar